DLH Solo Fasilitasi Penanaman Pohon di Urban Forest

Oleh Administrator adminblh

Kamis, 14 Desember 2023


SOLO- Dinas Lingkungan Hidup Kota Surakarta memfasilitasi kegiatan penanaman pohon di Urban Forest pada Kamis (1412/2023).

Kegiatan tersebut diinisiasi oleh Adira Finance dengan menggandeng Filantra, Tokoh Masyarakat, Sisepala Sevka dan Malimpa UMS.

Dengan mengangkat tema "Sayang Bumiku" semua pihak mengajak masyarakat untuk semakin peduli dengan lingkungan.

Hutan kota menjadi sebuah lokasi yang keberadaannya fundamental bagi kawasan perkotaan. Lahan tempat tumbuhnya berbagai macam vegetasi dan habitat hidup serta perlindungan bagi beberapa flora dan fauna di wilayah perkotaan ini memiliki beberapa tujuan, di antaranya untuk mempertahankan eksistensi Ruang Terbuka Hijau (RTH) publik dan menciptakan lingkungan yang berkelanjutan.  

Taman Urban Forest Bengawan Solo merupakan salah satu Ruang Terbuka hijau yang terletak di tepi sungai Bengawan Solo, Jebres, Surakarta yang dijadikan sebagai sarana publik. Taman ini dibangun pada tahun 2010 lalu, untuk mengembalikan fungsi bantaran sebagai sabuk hijau serta mencakup kegiatan aktivitas masyarakat yang terletak di Pucang Sawit, Kecamatan Jebres, dengan area seluas sekitar 4 Ha.

Keberadaan urban forest juga dapat dimanfaatkan sebagai pengamanan keberadaan kawasan lindung perkotaan, pengendali pencemaran dan kerusakan tanah, air dan udara, pengendali tata air, sarana estetika kota, melindungi keanekaragaman hayati, serta membatasi perkembangan penggunaan lahan. Meskipun jumlah tanaman yang ada di kawasan perkotaan saat ini terbilang cukup rindang dan rapat, namun masih memerlukan perawatan agar kualitasnya tetap terjaga. (RA)

 

Follow sosial media DLH Kota Surakarta untuk update kegiatan kami.




Lampiran

Kegiatan Penanaman Pohon Unduh