Oleh Administrator
Senin, 25 Februari 2019Puluhan ribu orang dari berbagai daerah hadir dalam acara peringatan Haul Gus Dur atau KH Abdurrahman Wahid yang ke-9 di Stadion Sriwedari, Sabtu malam 23 Februari 2019. Di antara puluhan ribu orang itu, turut hadir ulama asal Rembang KH Mustofa Bisri, Pimpinan Ponpes Al Muayyat Solo KH Abdul Rosaq Shofawi, Mahfud MD, Staf Ahli Bidang Manajemen Komunikasi dan Informasi Kemenag RI, Oman Fathurahman, Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin, Kapolda Irjen Condro Kirono, Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Mochamad Effendi, WaliKota Surakarta F.X Hadi Rudyatmo dan Wakil Walikota Surakarta Achmad Purnomo. Acara di Stadion Sriwedari itu sendiri merupakan puncak dari serangkai acara yang digelar sebelumnya, seperti kirab budaya, dialog kebangsaan, dan pengajian. DLH Kota Surakarta ikut serta menyediakan Fasilitas Toilet Portable dan menjaga kebersihan selama acara berlangsung. =DLH Mantab=